10 Negara Terkaya di Tahun 2025, RI di Posisi Berapa ya?

By Icu Bransky 17 Jan 2025, 13:51:41 WIB Economy
10 Negara Terkaya di Tahun 2025, RI di Posisi Berapa ya?

Keterangan Gambar : Ilustrasi


Jakarta - Majalah Forbes dan International Monetary Fund (IMF), telah merilis daftar 10 negara dengan ekonomi terbesar atau terkaya di dunia pada 2025. Laporan tersebut tercatat per 10 Januari 2025, didominasi dari kesuksesan suatu negara yang diukur dari besaran Produk Domestik Bruto (PDB) diantaranya konsumsi, investasi, pengeluaran pemerintah, dan nilai bersih ekspor.


Inilah daftar 10 negara dengan ekonomi terbesar atau terkaya di dunia pada 2025: 

Baca Lainnya :

1. Amerika Serikat 

Amerika Serikat masih bertengger di puncak sebagai negara nomor satu sejagat raya. Menjadi juara dan mempertahankan statusnya sebagai negara dengan ekonomi terbesar atau terkaya di dunia. Tak salah jika Amerika dijuluki negara adikuasa, negeri tersebut diklaim berhasil mempertahankan statusnya sebagai negara terkaya di dunia dengan PDB US$ 30,34 triliun atau setara Rp 491,5 kuadriliun (kurs Rp 16.200/US$).


2. China

Sedangkan pesaing As masih membututi, China mengekor di posisi kedua dengan capaian PDB senilai US$ 19,53 triliun atau sekitar Rp 316,38 kuadriliun. Ekonomi China klaim sebagian besar berpusat pada sektor manufaktur, ekspor, dan investasi.

Perkembangan ekonomi negeri tirai bambu itu sangat pesat mampu meroket ke posisi ke-2, sejak Tahun 1960 lalu, perekonomian China menduduki urutan keempat dunia.


3. Jerman

Perekonomian yang berfokus pada ekspor menjadikan Jerman berada di posisi ke-3.

Tak hanya itu, beberapa sektor juga menjadi andalan negara ex pemimpin Hitler tersebut, yakni sektor teknik, otomotif, kimia, dan farmasi. PDB Jerman tercatat tahun ini US$ 4,92 triliun dengan PDB per kapita US$ 57.910.


4. Jepang

Faktor ekonomi Jepang, didorong oleh kemajuan teknologinya, manufaktur, hingga industri jasa mejadikan negara tersebut di posisi ke-4. Sektor-sektor yang menonjol meliputi otomotif, elektronik, permesinan, dan keuangan.

Selain itu, Jepang memperoleh pengakuan atas etos kerjanya yang teguh, kemajuan teknologi yang memelopori, dan ekspor luar biasa dengan kualitas unggul. Negara itu tercatat memiliki PDB US$ 4,39 triliun dengan PDB per kapita US$ 35.610.


5. India

India berada di peringkat ke-5 sebagai negara dengan ekonomi terbesar. Perekonomian negara ini beragam dan berkembang pesat, didorong oleh sektor-sektor utama seperti teknologi informasi, jasa, pertanian, dan manufaktur. PDB negara ini tercatat US$ 4,27 triliun, dengan PDB per kapita US$ 2.940.


6. Inggris

Perekonomian negara kerajaan itu didorong oleh sektor jasa, manufaktur, keuangan, dan kreatif. Ibukota Inggris, London yang berfungsi sebagai pusat keuangan global, dapat menarik investasi asing. Negara itu tercatat memiliki PDB US$ 3,73 triliun, dengan PDB per kapita US$ 54.280.


7. Prancis

Perekonomian menara Eiffel, didukung oleh industri kedirgantaraan, pariwisata, barang mewah, dan pertanian menjadikan Prancis berada pada posisi ke-7. Negara yang berada di benua Eropa tersebut terkenal dengan sistem kesejahteraan sosialnya yang sangat tinggi, infrastruktur yang berkembang baik, dan investasi besar dalam penelitian dan pengembangan. Prancis memiliki PDB US$ 3,28 triliun dan PDB per kapita US$ 49.530.


8. Italia

Italia memiliki pasar yang sangat maju sebagai ekonomi terbesar ketiga di Uni Eropa. Negara ini dikenal dengan sektor bisnisnya yang maju dan industri pertanian yang kompetitif. Italia memiliki PDB US$ 2,46 triliun dengan PDB per kapita US$ 41.710.


9. Kanada

Ekonomi Kanada sangat bergantung pada sumber daya alamnya yang melimpah, meliputi minyak, gas, mineral, dan kayu. Selain itu, negara ini memiliki sektor jasa yang berkembang pesat, industri manufaktur yang mapan, dan kemajuan teknologi. Negara itu memiliki PDB US$ 2,33 triliun dengan PDB per kapita US$ 55.890.


10. Brasil

Dan di posisi buncit alias ke-10 negara dengan ekonomi terbesar atau terkaya di dunia pada 2025 jatuh pada negara yang terkenal dengan tarian Samba, yup benar Brazil.

Ekonomi Brasil didorong oleh berbagai sektor, meliputi pertanian, pertambangan, manufaktur, dan jasa. Brasil juga dikenal sebagai negara yang tinggi akan produksi dan ekspor pertanian. PDB negara itu tercatat US$ 2,31 triliun dengan PDB per kapita US$ 10.820.


Namun Indonesia tidak ada dalam daftar sepuluh negara ekonomi terbesar dunia saat ini harus puas diurutan ke-15 dengan perolehan PDB senilai US$ 1,49 triliun atau Rp 24 kuadriliun.






Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment