Keras, Setelah setahun lebih Arab Saudi baru menyatakan Israel melakukan genosida di Gaza

By Icu Bransky 13 Nov 2024, 12:06:26 WIB International
Keras, Setelah setahun lebih Arab Saudi baru menyatakan Israel melakukan genosida di Gaza

Keterangan Gambar : Pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman (Anadolu)


Jakarta - Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman (MBS) mengutuk tindakan Israel di Gaza yang disebutnya sebagai genosida. Ini merupakan kritik paling keras terhadap Israel dari seorang pejabat Saudi sejak dimulainya perang di Gaza.

Setelah setahun lebih Arab Saudi baru menyatakan Israel melakukan genosida di Gaza

Dilansir BBC dan Al Arabiya, Selasa (12/11/2024), MBS berbicara di pertemuan puncak para pemimpin Muslim dan Arab. Dia juga mengkritik serangan Israel terhadap Lebanon dan Iran.

Baca Lainnya :


"Kerajaan memperbarui kecamannya dan penolakan tegas terhadap genosida kolektif yang dilakukan Israel terhadap Palestina," kata MBS.


Sebagai tanda membaiknya hubungan antara Riyadh dan Teheran, dia memperingatkan Israel agar tidak melancarkan serangan ke tanah Iran. Pemimpin de facto Saudi itu bergabung dengan para pemimpin lain yang hadir untuk menyerukan penarikan total Israel dari Tepi Barat dan Gaza, Palestina.


Menteri Luar Negeri Arab Saudi mengatakan perang di Gaza tidak berhenti karena 'kegagalan masyarakat internasional'. Dia juga menuduh Israel menyebabkan kelaparan di wilayah tersebut.


Perang di Gaza diklaim Israel sebagai balasan atas serangan Hamas pada 7 Oktober 2023 yang menyebabkan 1.200 orang tewas dan 251 lainnya disandera. Israel meluncurkan serangan militer yang diklaim untuk menghancurkan Hamas. Serangan Israel telah menewaskan lebih dari 43.400 orang di Gaza.





Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment