- Profesor Sinan Yegul, diangkat Sebagai Wakil Presiden Bidang Hubungan Internasional, ASEAN Internasi
- Presiden Prabowo Mengaku Grogi saat Pidato di Depan Parlemen Turki
- Anindya Bakrie: KADIN Indonesia, Tergetkan Perdagangan Indonesia-Turki Mencapai 10 Miliar Dolar AS
- Usai Lawatan di Abu Dhabi, Presiden Prabowo Bertolak ke Ankara
- Prabowo: Indonesia Siap Evakuasi 1000 Warga Palestina ke Indonesia
- Presiden Prabowo Lawatan ke Kawasan Timur Tengah dan Turkiye
- TurkAseanCham Luncurkan Program Sosial Inspiratif di Indonesia: Yatim Business Academy Resmi Dimulai
- Singapura, Kerahkan Kecoa untuk Mencari Korban Gempa Myanmar
- Gelombang Masa As, Gelar Aksi Menentang Kebijakan Pemerintahan Presiden Trump
- Turki Ngamuk Ambil Alih Pangkalan T4
Erick Thohir Beri Kabar Baik, Kevin Diks Perkuat Timnas Indonesia vs Jepang

Keterangan Gambar : Foto : Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Kevin Diks
Jakarta - Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik pemain yang baru dinaturalisasi, Kevin Diks, disebutkan bisa memperkuat Garuda melawan Jepang pada 15 November nanti.
Kabar ini disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, yang mengatakan dalam unggahan Instagram-nya hari ini bahwa Kevin Diks siap membela Timnas melawan Jepang.
Baca Lainnya :
- Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan Tegaskan Keputusan KTT OKI Penting Bagi Palestina0
- Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Tujuh Kali Disertai Gemuruh Kuat0
- Peluang Investasi, Trump Tertarik Dengan Indonesia0
- Donald Trump Puji Kemampuan Bahasa Inggris Prabowo0
- Hizbullah Bombardir Haifa, Israel0
Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di babak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Kali ini, skuad Garuda bakal menghadapi Jepang dan Arab Saudi.
Seperti yang diketahui, Jepang dan Arab Saudi merupakan dua tim raksasa di benua Asia, yang tidak akan mudah untuk di kalahkan. Bahkan, status tuan rumah juga tak menjamin Indonesia bisa meraih kemenangan.
Meski begitu, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tentunya sudah menyiapkan strategi jitu guna meredam permainan Jepang dan Arab Saudi. Apalagi skuad Garuda juga mendapatkan tambahan amunisi di lini pertahanan untuk laga nanti.
Dia adalah Kevin Diks yang baru saja menjalani proses naturalisasi dan dipastikan sudah bisa tampil saat Indonesia menghadapi Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11/2024) pukul 19.00 WIB.
“Kevin Diks akhirnya dipastikan dapat bermain memperkuat Timnas Indonesia saat Skuad Garuda menjamu Jepang 15 November 2024,” kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Sebelumnya Kevin Diks diragukan bisa memperkuat Timnas Indonesia saat melawan Jepang, pasalnya waktu yang tersedia cukup mepet.
Namun berkat kerja cepat dari semua pihak yang terkait, proses naturalisasi pemain bertahan kaya pengalaman ini dapat selesai lebih cepat dan akhirnya dipastikan bisa memperkuat Timnas Indonesia saat lawan Jepang.
Erick Thohir berharap kehadiran Kevin Diks mampu memperkokoh lini pertahanan Indonesia. Apalagi lawan yang dihadapi adalah Jepang, yang memiliki peringkat FIFA tertinggi di Asia.
“Harapannya tentu dengan kehadiran Kevin Diks lini pertahanan Indonesia semakin tangguh. Dengan pengalamannya bermain di liga Champions pastinya tidak diragukan,” ujarnya.
Saat ini Timnas Indonesia masih berada di posisi lima klasemen sementara dengan torehan tiga poin dari hasil tiga kali imbang dan sekali kalah.
