Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan ucapan belasungkawa kepada Presiden Erdogan

By Icu Bransky 24 Okt 2024, 12:34:17 WIB International
Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan ucapan belasungkawa kepada Presiden Erdogan

Keterangan Gambar : Foto : Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan ucapan belasungkawa kepada Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan atas aksi terorisme di Turki pada Rabu (23/10). (Sputnik/Sergei Bobylev/Pool via REUTERS).


Jakarta - Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan ucapan belasungkawa kepada Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. 

Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan ucapan belasungkawa kepada Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan atas aksi terorisme di kantor pusat Turkish Aerospace Industries (TAI) di Ankara, Turki pada Rabu (23/10).

Insiden tersebut terjadi saat Erdogan bertemu Putin di KTT Brasil, Rusia, India, China dan Afrika Selatan (BRICS) di Kota Kazan, Rusia. 

Baca Lainnya :

Setidaknya empat orang tewas dan 14 lainnya luka-luka akibat serangan keji teroris di pabrik pesawat militer Turki itu. 

"Saya ingin menyampaikan belasungkawa terkait dengan serangan teror itu," kata Putin kepada Erdogan di awal pertemuan keduanya seperti dilansir AFP.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment