Sinan Yegul Hadiri Forum IES 2025, Perkenalkan TurkAseanCham dan Jalin Kerja Sama Strategi

By Icu Bransky 19 Feb 2025, 09:16:37 WIB Turkindo History
Sinan Yegul Hadiri Forum IES 2025, Perkenalkan TurkAseanCham dan Jalin Kerja Sama Strategi

Keterangan Gambar : Presiden TurkAseanCham, Sinan Yegül dan Sofyan A Djalil, CEO of Businesscouncil.id berfoto bersama di forum IES 2025


Jakarta – Presiden TurkAseanCham, Sinan Yegül, menghadiri Indonesia Economic Summit 2025 sebagai tamu VIP, yang diselenggarakan pada 18-19 Februari 2025, di Shangri-La Hotel, Jakarta.  

Dalam kesempatan ini, CEO TurkAseanCham, Sinan Yegül, memperkenalkan proyek TurkAseanCham serta menjalin kerja sama dengan para pemimpin bisnis utama di kawasan ASEAN.


Baca Lainnya :



'1 Visi 10 Negara' TurkAseanCham dan Kolaborasi Regional


Dalam forum Indonesia Economic Summit (IES) 2025, Presiden TurAseanCham, Sinan Yegül mengadakan pertemuan eksklusif dengan delegasi dari berbagai negara Asean seperti Singapura, Thailand, dan Malaysia, untuk memperkenalkan misi TurkAseanCham dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan integrasi bisnis di ASEAN. Proyek ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara pengusaha Turkiye dan mitra bisnis lokal di kawasan ASEAN.

Dukungan Penuh dari Indonesia Business Council

Presiden TurkAseanCham, Sinan Yegül juga bertemu dengan CEO Indonesia Business Council (IBC), yang memberikan dukungan penuh untuk kolaborasi dengan TurkAseanCham. Kedua pihak telah sepakat untuk memulai kerja sama strategis pada bulan depan, dengan berbagai proyek dan inisiatif bisnis yang akan diumumkan.

"Indonesia Economic Summit menjadi platform luar biasa untuk memperkuat kerja sama bisnis di ASEAN. Saya berbicara langsung dengan para pemimpin bisnis dan melihat antusiasme besar terhadap TurkAseanCham," kata Sinan Yegül, saat keterangan persnya.




TurkAseanCham: "10 Negara, 1 Visi"


TurkAseanCham adalah jaringan bisnis yang mencakup 10 negara ASEAN, bertujuan untuk mendorong perdagangan dan investasi regional. Dengan dukungan berbagai pihak, dalam beberapa bulan mendatang, akan diumumkan lebih banyak kolaborasi dan proyek baru.

Para Asosiasi pemimpin bisnis dan industri, Indonesian Business Council, gelar Indonesia Economic Summit (IES) 2025 selama dua hari 18-19 Februari 2025. Event tersebut dirancang untuk menjadi forum ekonomi yang mendorong percepatan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Indonesia Economic Summit 2025 yang bertajuk 'Opening a New Era of High Growth and Prosperity' dua tema utama yaitu pertumbuhan ekonomi (growth) dan kemakmuran (posperity). 

Untuk informasi lebih lanjut: www.turkaseancham.com




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment