- Profesor Sinan Yegul, diangkat Sebagai Wakil Presiden Bidang Hubungan Internasional, ASEAN Internasi
- Presiden Prabowo Mengaku Grogi saat Pidato di Depan Parlemen Turki
- Anindya Bakrie: KADIN Indonesia, Tergetkan Perdagangan Indonesia-Turki Mencapai 10 Miliar Dolar AS
- Usai Lawatan di Abu Dhabi, Presiden Prabowo Bertolak ke Ankara
- Prabowo: Indonesia Siap Evakuasi 1000 Warga Palestina ke Indonesia
- Presiden Prabowo Lawatan ke Kawasan Timur Tengah dan Turkiye
- TurkAseanCham Luncurkan Program Sosial Inspiratif di Indonesia: Yatim Business Academy Resmi Dimulai
- Singapura, Kerahkan Kecoa untuk Mencari Korban Gempa Myanmar
- Gelombang Masa As, Gelar Aksi Menentang Kebijakan Pemerintahan Presiden Trump
- Turki Ngamuk Ambil Alih Pangkalan T4
Hadapi Guncangan Global, Presiden Prabowo Yakin Ekonomi RI Tangguh

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto optimistis terhadap kekuatan ekonomi nasional di tengah dinamika global. Kepala Negara menegaskan bahwa Indonesia memiliki fundamental ekonomi yang kuat dan stabil.
“Saya kira nanti kita lihat semakin ke depan, semakin baik, semakin kuat, fundamental ekonomi kita kuat. Kalau di sana sini ada goncangan gitu, goncangan dunia, tapi kita kuat, fundamental kita kuat,” ujar Presiden Prabowo dalam keterangan persnya kepada awak media usai meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis Batang di Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah, pada Kamis, 20 Maret 2025.
Baca Lainnya :
- Disaat IHSG Bangkit, 10 Saham ini diam-diam diborong oleh Asing0
- Turkaseancham Membuka Gudang E-commerce di AS dan Membawa Bisnis Asia ke Pasar Global 0
- Ibu Negara Turkiye, Emine Erdogan Mengutuk Serangan Israel di Gaza0
- Serangan Udara Israel Kembali menewaskan 19 Warga Palestina 0
- Rupiah Terlemah di Asia, BI kembali Intervensi Pasar0
Bahkan, menjelang Hari Raya Idulfitri, Presiden Prabowo juga mengatakan bahwa harga kebutuhan pokok tetap terkendali. Pemerintah telah melakukan berbagai langkah antisipasi untuk memastikan stabilitas harga pangan serta kelancaran arus mudik.
“Saya kira harga-harga pangan, harga-harga sembako terkendali. Kita sudah rencanakan yang baik, mudah-mudahan mudiknya berjalan dengan baik,” ujar Presiden.
Selain itu, Presiden Prabowo juga menambahkan bahwa tarif sejumlah transportasi telah diturunkan untuk mendukung kenyamanan masyarakat saat mudik. Mulai dari harga tiket pesawat, tiket kereta api, hingga jalan tol juga.
“Kita fasilitasi sebaik mungkin untuk rakyat kita,” jelasnya.
Di akhir keterangannya, Presiden Prabowo kembali menegaskan komitmen pemerintah dalam mendorong efisiensi ekonomi nasional. Salah satunya dengan memangkas birokrasi dan regulasi yang dinilai masih berbelit-belit.
“Kita juga sedang berjuang terus untuk mengurangi birokrasi, mengurangi regulasi yang berbelit-belit. Kita mau ekonomi kita efisien, efisien, efisien. Dengan efisiensi kita bisa bersaing, kompetitif, dan kita semakin cepat nanti akan menuju negara yang sejahtera,” tutup Presiden.
