Presiden Bangun Bank Emas, bagaimana Peruntukannya

By Icu Bransky 19 Feb 2025, 13:27:03 WIB Economy
Presiden Bangun Bank Emas, bagaimana Peruntukannya

Keterangan Gambar : Ilustrasi. Bamk emas


Jakarta - Pembangunan Bank Emas pertama di Indonesia dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto. Rencananya ini bertujuan untuk mengelola sumber daya emas dalam negeri.


Presiden Prabowo Subianto menegaskan Indonesia akan memilih bank emas alias bullion bank pertama yang akan diresmikan pada 26 Februari 2025. Hal ini diungkapkan Prabowo dalam konferensi pers selepas rapat terbatas dengan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi Rosan P. Roeslani dan Ketua DEN Luhut B. Panjaitan.

Baca Lainnya :


Menurut Prabowo, selama ini emas Indonesia banyak ditambang, tetapi produknya malah dikirim ke luar negeri. Dengan adanya Bank Emas Indonesia, pemerintah berharap dapat meningkatkan cadangan emas nasional serta memperkuat perekonomian negara. Kebijakan ini bertujuan untuk menjaga kekayaan alam Indonesia agar lebih bermanfaat bagi perekonomian domestik.


Sejauh ini, PT Pegadaian (Persero) dan PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) telah mendapatkan izin untuk menjalankan Kegiatan Usaha Bullion . Sebagai catatan, Kegiatan usaha bullion adalah usaha yang berkaitan dengan emas dalam bentuk simpanan emas, pembiayaan emas, perdagangan emas, penitipan emas, dan/atau kegiatan lainnya yang dilakukan oleh lembaga jasa keuangan (LJK).


Sementara itu, industri pertambangan juga turut mendapat manfaat dari bank emas, yakni perusahaan tambang dapat memperoleh sumber pembiayaan proyek atau melakukan kontrak serah lindung nilai (forward hedge contract) dengan pembeli.


Bullion bank sendiri berperan sebagai penjamin (underlying) dalam pendanaan proyek yang berkaitan dengan produksi emas atau menyediakan pinjaman emas kepada perusahaan tambang melalui skema forward hedge contract.


Saat jumpa pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, pada tanggal 17 Februari 2025, Prabowo juga mengumumkan, bank emas Indonesia bakal diresmikan pada 26 Februari 2025 atau pekan depan.





Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment